Seminar Kesehatan Jantung terhadap penyumbatan pembuluh darah
TRANSFORMASINUSA.COM | Jakarta, Seminar tentang kesehatan Jantung ditengah minimnya kesadaran tentang kesehatan dan tingginya angka penyakit yang diderita masyarakat, bekerja sama dengan Hospital Pakar Damansara 2 Malaysia.
Menyelenggarakan seminar bertajuk " Jantung Sehat terhadap Penyumbatan pembuluh darah". diselenggarakan pada Sabtu 18/10/2025 pukul 09.30 Hingga selesai peserta yang Hadir mengikuti acara seminar 25 peserta dan bertempat di Aula hotel jambuwuluk Thamrin Jak pus.
Narasumber yang dihadirkan antara lain dokter Lee Zhen Vin dari Malaysia, Dokter Ahmad Murtazam Bin Zainal Abidin Malaysia.
Oleh karena itu, siapa pun bisa terkena penyakit ini tanpa melihat umur,” ujar Lee Zhen Vin dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah ini.
Tentunya kondisi ini akan mengganggu kerja jantung yang memiliki tugas untuk memompa darah ke seluruh tubuh.
Lebih lanjut, dokter Lee Zhen Vin menyebutkan, faktor-faktor penyebab seseorang dapat terserang penyakit ini di antaranya adalah tingginya kolesterol dalam darah, diabetes, tekanan darah tinggi (hipertensi), kelebihan berat badan (obesitas) dan pola hidup yang tidak sehat.
ada beberapa cara untuk mendeteksi penyakit ini secara lebih dini, salah satunya adalah dengan rutin mengontrol kolesterol, mengecek gula darah, memiliki riwayat hipertensi atau tidak, dan bisa juga melakukan rekam jantung untuk hasil yang lebih akurat, lanjut Dokter Lee Zhen Vin.
Selain itu, ia juga mengungkapkan, penyakit ini memiliki gejala-gejala yang harus diwaspadai. Salah satunya adalah muncul rasa sesak pada bagian dada, terutama saat beraktivitas. Ia menghimbau untuk memperiksakan kondisi tubuh pada dokter apabila gejala tersebut sering dialami.
Pada akhir materi, dokter Lee Zhen Vin berpesan apabila ada di antara audiens telah terkena penyakit jantung koroner, sebaiknya minum obat secara rutin sesuai arahan dokter, tidak panik dan selalu rileks agar penyakit ini nantinya tidak mengancam jiwa.
Narasumber
1. Dokter Lee Zhen Vin Spesialis Jantung ( Malaysia)
2. Junaidi Ketua Panitia Acara
[RED] Edi Sunjaya
Posting Komentar