Tingkatkan Kepercayaan Publik, Kapolres Pekalongan Beri Reward 10 Anggota Berprestasi
TRANSFORMASINUSA.COM | Polres Pekalongan, Polda Jateng —
Polres Pekalongan kembali memberikan apresiasi kepada personel yang dinilai memiliki kinerja, dedikasi, dan loyalitas tinggi. Apel pemberian penghargaan berlangsung khidmat di halaman Mapolres Pekalongan pada Selasa pagi (18/11/2025).
Apel tersebut dipimpin Kapolres Pekalongan AKBP Rachmad C. Yusuf, S.I.K., M.Si., dan dihadiri Wakapolres Kompol M. Nurkholis, S.H., M.H., para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran, serta seluruh perwira dan personel Polres Pekalongan.
Sebanyak 10 anggota menerima reward atas kontribusi positif mereka yang dinilai berhasil meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri. Penerima penghargaan berasal dari berbagai satuan, meliputi Sat Binmas, Sat Samapta, Sat Reskrim, dan Sat Resnarkoba.
Kapolres menyampaikan dalam amanatnya bahwa penghargaan ini diberikan atas prestasi, dedikasi, inisiatif, konsistensi, serta kerelaan para personel dalam menjalankan tugas.
“Adapun maksud dan tujuan pemberian reward adalah untuk memperkuat motivasi agar terus memacu diri dalam meraih prestasi lebih tinggi, serta menjadi contoh bagi anggota lainnya,” ujar Kapolres.
Ia berharap penghargaan ini dapat menumbuhkan semangat kerja seluruh anggota. Bagi personel yang belum menerima reward, momen ini diharapkan menjadi dorongan untuk terus meningkatkan kinerja.
Kapolres juga menegaskan pentingnya menjaga citra Polri. Ia berpesan agar seluruh personel membangun kebersamaan, tidak menyalahgunakan wewenang untuk kepentingan pribadi, serta selalu mengedepankan pelayanan yang responsif dan penuh empati.
“Selain itu, menghindari segala bentuk pelanggaran sekecil apa pun,” tambahnya.
Lebih lanjut, AKBP Rachmad C. Yusuf menjelaskan bahwa pemberian penghargaan ini merupakan bentuk perhatian pimpinan sekaligus upaya internal Polres Pekalongan dalam mendorong profesionalisme dan pelayanan prima.
Adapun 10 anggota penerima penghargaan yaitu:
Iptu Suwarti, S.H (KBO Sat Binmas),
Aiptu Zeni Ardiansyah, S.H., M.H. (Ps. Kaurmintu Sat Samapta),
Aiptu Adi Nugroho (Banit Sat Reskrim),
Aipda Guntur Tri H, S.H (Banit Sat Reskrim),
Bripka Agus Susianto, S.H (Banit Sat Reskrim),
Bripka Nasrul Sani, S.H (Banit Sat Reskrim),
Brigpol Rudi Purgiyanto, S.H (Banit Sat Reskrim),
Aipda Lilik Teguh S, S.H (Banit Sat Resnarkoba),
Aipda Agus Tri H, S.H (Banit Sat Resnarkoba),
dan Brigpol Aditya Danu P (Banit Sat Resnarkoba).
Sumber: Humas Polres Pekalongan
[Red] M. Ali
Posting Komentar